Pilihan Banyak Investor: Mirae Asset Sekuritas Indonesia

Di kondisi saat ini yang tidak menentu, semua orang harus berlaku bijak pada urusan finansial yang dilakoninya.

Ada baiknya untuk tidak boros dan memikirkan investasi untuk masa depan. Investasi tersebut bisa menggunakan sekuritas atau efek yang saat ini tengah digandrungi oleh semua orang yang sadar tentang pentingnya investasi tersebut.

Maka dari itu, orang-orang berbondong-bondong untuk membuka saham mereka di perusahaan sekuritas. Perusahaan tersebut yang cukup populer saat ini adalah Mirae Asset Sekuritas Indonesia.

Lalu, apa yang menjadi daya tarik dari dari perusahan sekuritas tersebut? Yuk, simak bersama ulasannya di bawah ini!

Mengenal Tentang Sekuritas

Sekuritas terbaik

Sebelum mereview jauh tentang Mirae Asset Sekuritas Indonesia, ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu pengertian dari sekuritas.

Dilansir dari beberapa sumber, sekuritas ini adalah sebuah surat berharga atau dokumen-dokumen yang sangat bernilai sehingga dapat diperjual belikan.

Karena itu, bentuk dari sekuritas itu sendir adalah saga, obligasi, surat pengakuan utang, surat berharga komersial, unit penyertaan investasi kolektif seperti reksadana.

Adanya berbagai keuntungan yang ditawarkan oleh sekuritas, menjadikan semua orang ingin melakoni salah satu investasi yang menjanjikan tersebut.

Oleh karena itu, sebelum Anda memutuskan untuk berinvestasi, wajib untuk memilih perusahaan sekuritas yang menurut Anda terbaik.

Salah satunya adalah Mirae Asset Sekuritas Indonesia yang bisa Anda lirik dan pertimbangkan setelah membaca artikel ini.

Baca juga: Review BNI Sekuritas Online Trading, BIONS

Profil Mirae Asset Sekuritas Indonesia

Mirae Asset Sekuritas merupakan perusahaan yang menjadi salah satu bagian dari Mirae Asset Group, yang pusatnya berada di Seoul, Korea Selatan.

Dulu nama dari perusahaan ini adalah e-trading tempat para investor ritel berkumpul, lalu berubah nama kembali menjadi Daewoo sekuritas, dan kemudian dikenalah dengan nama Mirae Asset Sekuritas.

Setelah berubah menjadi Mirae Asset sekuritas tersebut, ternyata mampu melejitkan perusahaanya lebih besar sehingga bisa menjalin mitra dan jaringan ke seluruh dunia.

Tidak heran mereka bisa tumbuh dengan baik hari ini, karena menerapkan visi, misi, dan prinsip berikut ini;

  • Filosofi Bisnis

Perusahaan menghargai para karyawan Mirae Asset Sekuritas serta merangkul masa depan dengan pikiran yang terbuka.

  • Visi Perusahaan

Visi yang diemban Mirae Asset adalah mengejar keunggulan dalam manajemen investasi para klien guna membantu mereka mencapai tujuan dan keinginannya.

Gimana sudah tau kan profil dan visi perusahaannya? Dimana mereka sangat menghormati dan memberikan pelayanan service terbaiknya untuk para nasabah atau customernya.

Tahapan Membuka Rekening Mirae Asset Sekuritas

mirea asset

Nah, jika Anda saat ini sudah memutuskan ingin menjadi bagian dari mereka, dengan kata lain sebagai investor, Ini dia tahap-tahap yang harus Anda lakukan untuk memulainya.

  • Membuka Rekening Efek di Mirae Asset Sekuritas

Jika Anda ingin menjadi investor di Mirae Asset, maka langkah pertama kali yang dilakukan adalah membuka rekening di perusahaan tersebut.

Prosesnya pun tergolong mudah sebagaimana Anda membuka rekening di Bank pada umumnya.

Lebih jelasnya, bisa simak tahapan berikut ini ;

  • Mengisi Formulir Pendaftaran

Formulir bisa didapatkan langsung melalui online  dengan menghubungi langsung pihak customer service Mirae di nomor 150350 setiap hari senin sampai jumat, dari Pukul 08.00- Pkl 17.00.

Selain itu bisa menghubungi pihak marketing Mirae Asset yang berada di gerai-gerai Mirae Asset Sekuritas yang tersebar di seluruh kota besar Indonesia

  • Menyiapkan Dokumen

Selain harus mengembalikan formulir yang sudah diisi, ada dokumen-dokumen yang harus dipersiapkan, diantaranya adalah;

  • Fotocopy KTP
  • Fotocopy cover buku tabungan yang terdapat nama dan nomor rekening
  • Fotocopy NPWP, dan
  • Materai Rp 6.000
  • Mengirim Formulir Terisi dan Dokumen Lengkap ke Mirae Asset Sekuritas

Baca juga: Review Mandiri Sekuritas Online Trading MOST (Jual Beli Saham Aman)

Setelah Anda mengisi formulir dengan benar dan lengkap serta dokumen sudah disiapkan dengan baik, tahap selanjutnya adalah mengirimkan kembali dokumen-dokumen tersebut pada pihak Mirae Asset.

Pengiriman bisa dilakukan melalui email, dimana dokumen-dokuemn tersebut bisa discan terlebih dahulu.

Selain itu, bisa pula mengirimkannya melalui kurir atau datang langsung ke gerai maupun kantor Mirae Asset Sekuritas.

Setelah dikirimkan, permohonan Rekening Dana Nasabah dan akun saham Anda akan diproses di Kustodian Sentral Efek Indonesia KSEI selama beberapa hari.

Penting untuk Anda memiliki rekening dan akun saham tersebut agar bisa bertransaksi jual beli saham.  

  • Nasabah Mendapatkan RDN dan Username dan Password Aplikasi

Setelah permohonan disetujui, Anda akan mendapatkan username dan password aplikasi.

Jangan lupa untuk menginstall aplikasinya di smartphone, kemudian masukkan username dan  passwordnya.

Anda pun sudah bisa melakukan transaksi dengan memulai membeli investasi saham yang diinginkan.

Deposit Awal Beserta Fee Jual Beli Saham di Mirae Asset Sekuritas

Mirea

Nah, setelah mengetahui tahapan-tahapan membuka rekening di Mirae Asset, tentunya Anda sangat ingin mengetahui berapa sih deposit yang harus dipersiapkan di perusahaan tersebut?

Sangatlah wajar bila Anda ingin mengetahui hal tersebut karena memang perihal deposit tersebut menjadi keingintahuan yang besar dari para investor.

Perlu diketahui, deposit awal dan fee di Mirae Asset Sekuritas semuanya tergantung pada jenis akun yang akan Anda pilih.

Mirae Asset Sekuritas sendiri memiliki empat akun dan keempatnya memiliki nilai minimal deposit yang berbeda.

Agar lebih jelasnya, Anda bisa melihat pembahasan di bawah ini;

  1. Akun Reguler, minimal setoran awal Rp 10 juta. Fee jual/beli yang didapatkan sebesar 0,15%/0,25%. Ada bunga penalti sebesar 0,2% per hari jika memakai margin dan force sell T+4.
  2. Akun Margin, minimal setoran awal Rp 200 juta. Fee jual/beli sebesar 0,15%/0,25%. Ada bunga penalti 0,05% per hari jika pakai margin, tidak memiliki force sell dan harus memiliki akun Reguler terlebih dahulu.
  3. Akun Day Trading, minimal setoran awal Rp 10 juta. Fee jual/beli sebesar 0,08%/0,18%. Tidak ada bunga penalti karena saham untuk akun ini tidak bisa dipegang lebih dari sehari. Adapun proses force cell dilakukan setiap hari pukul 15.40

Jika ingin memiliki akun ini harus memiliki akun regular terlebih dahulu.

  • Akun Syariah, minimal setoran awal Rp 10 juta dan hanya bisa beli saham di indeks Syariah BEI. Fee jual/beli sebesar 0,15%/0,25%. Tak memiliki fasilitas margin meskipun ada force sell T+4.

Apa Aja Sih Kelebihan dari Mirae Asset Sekuritas Indonesia ?

  1. Memiliki Fasilitas Online Trading

Ketika Anda menjadi investor di Mirae Asset Sekuritas ini, ada beberapa fasilitas online trading yang didapatkan, yaitu;

  • HOTS atau Home Online Trading Sistem. Dimana dengan fasilitas tersebut Anda bisa melihat perkembangan saham dengn sistem jarak jauh asalkan memiliki koneksi internet yang memadai.

Oleh karena itu, fasilitas ini hanya khusus untuk investor yang menggunakan PC atau laptop.

  • Untuk Anda yang menggunakan smartphone, aktivitas trading bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi NEO HOTS.

Fitur dalam  aplikasi HOTS dan NEO HOTS sendiri cukup lengkap, diantaranya adalah ;

  • Tersedia fasilitas automatic order dimana Anda bisa melakukan proses profit taking, cut loss, trailing stop, dan antri jual/beli selama 1 bulan.
  • Adanya New Multi Chart untuk mengetahui indikator dan signal jual beli
  • Stock Price fungsinya untuk melihat dan memantai harga dengan rinci dan tepat
  • Running Trade fungsinya untuk melihat dan memantai pergerakan saham dengan tepat.
  • Portofolio Return, fungsinya untuk melihat pertumbuhan asset value
  • Portofolio, fungsinya untuk melihat aset saham dengan langsung
  • Order Booking, fungsinya untuk memasang harga jual dan beli di sore hari dan untuk keesokan harinya
  • Order Withdraw, Amend, Sell, Buy, adalah untuk membatalkan secara cepat, mengganti, menjual, dan membeli.
  • Search, fungsinya untuk mencari saham unggulan yang tepat baik dari kondisi saat ini, grafik, pola, signal, dan lain sebagainya.
  • Stock Ranking, fungsinya untuk melihat urutan saham terfavorit atau banyak dibeli.
  • Financial Statement, fungsinya untuk melihat laporan keuangan
  • Inquiry of Tax, fungsinya untuk membuat laporan pajak
  • Power Alarm, Investor bisa mengaktifkan fitur tersebut untuk transaksi dan akan otomatis berbunyi ketika hal yang ditentukan tersebut.
  • Rekening Dana Nasabah Bisa di Empat Bank

Para nasabah perorangan ataupun perusahaan wajib memiliki rekening dana nasabah dengan tujuan untuk transaksi jual beli di pasar modal.

Uang yang masuk ataupun keluar dari transaksi tersebut pasinya nanti akan masuk ke rekening dana nasabah atau RDN terlebih dahulu sebelum bisa digunakan.

Bank administrator RDN itu sendiri adalah bank-bank umum yang ada di Indonesia. Untuk Anda yang membuka rekening efek di Mirae Asset Sekuritas, ada 4 pilihan untuk bank administratornya, seperti;

  • Bank Permata
  • Bank Central Asia
  • Bank Mandiri
  • CIMB Niaga

      Bank-bank tersebut, termasuk bank besar yang umum digunakan oleh penduduk Indonesia. Perusahaan Mirae pun berinisiatif untuk membuka  pilihan bank tersebut guna memudahkan nasabahnya untuk bertransaksi.

  • Bisa untuk Transaksi Rekasadana dan Obligasi Negara

Perusahaan Mirae Asser sekuritas pada umumnya dikenal untuk investasi saham. Namun trnyata perusahaan tersebut juga menyedikan dua jenis investasi lainnya seperti reksadana dan obligasi.

Reksadana yang disediakan pun cukup istimewa karena perusahaan tersebut memiliki tempat market sendiri, yaitu MaxFund.

Sama seperti reksada pada umumnya, Anda bisa memilih instrument investasi sesuai kebutuhan, mulai dari Reksadana pasar uang, pendapatan tetap, campuran, dan saham baik konvensional ataupun Syariah.

Sedangkan untuk obligasi, mereka melayani penjualan obligasi negara yaitu Obligasi Ritel Indonesia.

Adanya beragam efek ini untuk menarik para investor pemula khususnya investor millennial.

  • Biaya Transaksi yang Bersahabat

Perlu diketahui bahwasannya setiap perusahaan sekuritas memiliki aturan tersendiri untuk biaya transaksi atau fee.

Nah, biaya transaksi yang dikeluarkan perusahaan Mirae Asset Sekuritas ini tergolong bersahabat dan nyaman untuk para nasabah.

Adapun lebih detailnya bisa dilihat di bawah ini;

  • Untuk market info tidak ada biaya transaksi tambahan yang harus dibayarkan
  • Untuk fasilitas Mobile Trading System harus berlanggan paket pulsa unlimited bulanan terlebih dahulu agar tidak terkena biaya transaksi.
  • Biaya transaksi untuk penjualan sebesar 0,25%., sedangkan untuk pembelian mendapatkan sebesar 0,15% dan sudah termasuk pajak.
  • Biaya transaksi tambahan diberlakukan ketika akan mencairkan dana ke rekening yang berbeda dari RDN.
  • Dikenakan biaya tambahan transaksi Rp 22.000 juka ingin memindahkan saham.

Biaya transaksi ini tergolong sangat terjangkau karena Mirae sudah memiliki aplikasi secara mandiri yaitu HOTS dan Neo Hots tersebut. dimana aplikasi tersebut mempengaruhi pengurangan biaya broker.

Baca juga: Deretan Sekuritas Saham Terbaik di Indonesia (2020)

Penutup

Nah, itulah dia pembahasan review Mirae Asset Sekuritas Indonesia. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda yang sedang dan akan memulai untuk investasi saham. Semoga bermanfaat.

  • Leverage 1:500
  • Min Deposit : $25
  • 50% Bonus setiap deposit
  • Perlindungan Saldo Negatif
  • Spread mulai 0,7 Pips
  • Platform: Metatrader MT4, MT5
  • Regulasi: IFSA (St. Vincent Grenadines)
  • Copy Trading
  • Akun Islami
  • Kontes !
  • Broker Forex & CFD Teregulasi Internasional
  • Min Deposit $100 ( Akun Standar )
  • Leverage hingga 1:3000
  • Platform Trading MT4,MT5, dan Terminal Trading
  • Bebas Biaya Komisi
  • Bonus $5 untuk pengguna akun baru
  • Tersedia akun Cen, Mikro dan Standar

Disclaimer On.

Pandangan diatas merupakan pandangan dari Sahamtop.com, Kami tidak bertanggung jawab terhadap keuntungan dan kerugian kamu sebagai investor dalam transaksi. Keputusan tetap ada pada Investor.